Header Ads

Seo Services

Mengenal Lebih Dekat dengan SSD

Apa Itu SSD ?

sumber: searchstorage.techtarget.com


Bagi mereka yang sering ngotak-ngatik komputer pastinya sudah mengenal apa itu SSD. SSD adalah sebuah medium penyimpanan data seperti halnya HDD. Saat ini SSD sudah mulai banyak digunakan, terutama di komputer-komputer terbaru yang memiliki harga cukup tinggi. Karena sudah banyak digunakan, SSD ini sudah mulai banyak di pasaran.  Bahkan, sudah banyak SSD dari merek terbaik yang bisa kamu pilih. 
SSD belakangan sudah bisa menggantikan HDD di beberapa laptop lama dan biasanya dilakukan oleh pengguna yang ingin memperbaiki dan meningkatkan kualitas kerja perangkatnya tersebut. SSD adalah salah satu pilihan ruang penyimpanan tertipis yang tersedia di pasaran.

Kelebihan SSD

1. Desain yang Lebih Kecil dan Tipis Karena SSD dibuat tanpa komponen bergerak di dalamnya, maka perangkat ini datang dengan desain yang lebih kecil dan tipis. Dengan demikian, laptop yang menggunakan SSD dapat dibuat lebih tipis lagi sehingga mampu menarik perhatian pembeli. Walaupun tipis, SSD mampu bekerja lebih baik dibanding HDD. 

2. Bekerja Lebih Cepat Laptop dengan SSD mampu menunjukkan performa yang lebih cepat, seperti saat komputer sedang booting atau melakukan kegiatan multitasking. Hal itu karena SSD ini mampu membaca dan menulis data lebih cepat dibanding HDD. Laptop lama yang sudah lelet bisa mencoba menggunakan SSD agar kinerjanya naik kembali. 

3. Daya Tahan Kuat Karena desainnya yang dibuat seringan mungkin, SSD ini memiliki daya tahan yang lebih kuat. Dan sekali karena absennya komponen bergerak di dalam body SSD, perangkat ini mampu bertahan dari benturan, terjatuh, hingga suhu yang ekstrim. Dengan demikian, SSD ini memiliki masa pakai yang lebih lama ketimbang HDD yang memiliki komponen bergerak. 
Dan karena SSD bekerja dalam diam, maka alat penyimpanan ini tidak banyak mengkonsumsi daya baterai, sehingga komputer memiliki waktu pakai yang lebih lama (walaupun secara umum media penyimpanan pada komputer tidak terlalu menguras daya) serta suhu yang dihasilkannya rendah (tidak cepat panas).

Kekurangan SSD

1. Kapasitas Kecil untuk Harga yang Mahal Kapasitas SSD terbesar yang mungkin bisa kamu temukan di pasaran saat ini adalah 4 TB dengan harga yang sangat mahal. Agar masih terjangkau oleh setiap konsumen, SSD juga memiliki kapasitas yang lebih kecil (di angka ratusan GB) yang dapat dibeli dengan harga yang cukup terjangkau. 
Sebagai perbandingan, kapasitas HDD terbesar yang tersedia di pasaran untuk penggunaan konsumen mencapai angka 14 TB hingga 80 TB. Tapi mungkin kapasitas SSD juga akan bertambah lebih besar di masa mendatang. 
Karena hal tersebut, harga yang ditawarkan untuk sebuah SSD bisa beberapa kali lipat lebih mahal dibanding harga sebuah HDD dengan kapasitas yang sama. Hal itu dikarenakan utamanya oleh biaya produksi yang lebih mahal. Walaupun demikian, SSD menawarkan kualitas yang lebih baik. 

2.Masa Pakai yang Bergantung Pada Data yang Ditulis Walaupun SSD memiliki kemampuan dan ketahanan yang lebih baik dibandingkan dengan SSD, SSD memiliki kelemahan dari segi umur pemakaian. Sebagai informasi, umur pakai HDD yang tergantung dari rusak tidaknya cakram HDD di dalamnya. Sementara umur pakai SSD tergantung dari pemakaian write atau seberapa banyak data dapat ditulis. Sementara untuk bacanya, tidak terlalu berpengaruh. 
Misalnya, SSD 250 GB umumnya memiliki masa pakai data yang dapat ditulis dalam jumlah tertentu, semisal 300 TB. Jika sudah mencapai data tulis mencapai 300 TB, maka SSD akan rusak. Ada beberapa program yang memberikan informasi soal batas data tulis ini. Namun, menurut tulisan Michael Crider dari situs Howtogeek.com , usia SSD cenderung lebih tahan lama dari sekadar perkiraan maksimal pencapaian data yang dapat ditulis.

Jenis - Jenis SSD

1. SSD SATA 2.5 Inch
Yuk Mengenal Berbagai Macam Jenis SSD
SSD jenis ini mirip sekali bentuknya dengan HDD laptop 2.5, mungkin karena itu namanya menjadi SSD 2.5 Inch. Untuk Solid State Disk Jenis ini biasanya dipakai untuk laptop maupun PC untuk menambah kecepatan booting atau baca maupun tulis menggantikan Harddisk yang sudah usang dan ketinggalan jaman dan harganya SSD jenis ini bisa dibilang paling murah karena kecepatan rata-rata SSD untuk jenis ini biasanya hanya sampai ±550 MB/s  lebih untuk kecepatan bacanya sedangkan untuk kecepatan tulisnya  ± 500MB/s.



2. SSD M.2 SATA



Untuk SSD yang satu ini bentuknya seperti RAM, memang dibuat dan didesain seperti itu dikarenakan SSD ini dikhususkan untuk komputer mobile seperti Notebook ataupun Laptop. Dirancang seperti ini fungsinya untuk menghemat tempat dan mengurangi berat laptop itu sendiri, walaupun kecepatan Read/Writenya masih sama seperti SSD SATA dan perbedaan bentuk dan ukuran ini biasanya disebut form factor. SSD ini mempunyai type ukuran dimensi yang berbeda seperti 22mm x 42mm / 22mm x 60mm / 22mm x8 0mm / 22mm x110 mm. 



3. SSD mSATA 


mSATA sama seperti SSD m.2 SATA hanya berbeda untuk ukuran dan bentuknya saja, untuk kecepatan speed Read/Writenya sama seperti SSD M.2 SATA dan digunakan juga untuk perangkat komputer mobile.


4. SSD M.2 NVMe

SSD M.2 NVMe mirip dengan SSD M.2 dari segi bentuknya mirip tapi untuk masalah speed berbeda cukup signifikan. SSD NVMe diklaim bisa 3x lebih cepat dari SSD SATA M.2. Ini disebabkan karena SSD NVMe menggunakkan teknologi NVMe (Non-Volatile Memory Express) teknologi ini adalah perkembangan standar AHCI (Advanced Host Controller Interface) yang membuat performa SSD NVMe akan lebih cepat dibandingkan jenis SSD SATA. Perlu diperhatikan jika kamu ingin membeli SSD ini untuk Motherboard kamu pastikan dispesifikasi Motherboard yang kamu pakai support untuk SSD NVMe. Karena Motherboard lawas biasanya tidak bisa menggunakan SSD ini, karena NVMe tergolong teknologi yang masih baru jadi bisa saja Motherboard lawasmu tidak bisa menggunakan SSD NVMe ini. Jika ingin mengetahui motherboard yang kamu pakai support atau tidak untuk SSD jenis NVMe ini kamu bisa cek di website resmi dari merek motherboard yang kamu pakai. Pastikan pada bagian spesifikasi Storage cek apakah terdapat tulisan support (PCIE 3.0 x 4 mode) atau tidak jika ya maka motherboard yang kamu gunakan bisa menggunakan SSD ini.



5. SSD PCIe




SSD PCIe ini menggunakan interface PCIe yang mempunyai performa dan kinerja lebih baik daripada SATA. SSD ini biasanya digunakan untuk PC desktop karena sudah jelas dari bentuk dan ukurannya cukup besar tentunya tidak cocok digunakan untuk komputer Mobile.  


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.